Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv logo xplore

Gibran 'Titip' Program Makan Bergizi Gratis ke Pihak Sekolah

Wapres Gibran meminta pihak sekolah ikut mengawal dan mengawasi Program Makan Bergizi Gratis.
Sholahuddin Al Ayyubi
Sholahuddin Al Ayyubi - Bisnis.com 12 November 2024  |  08:53 WIB
Wapres Gibran Rakabuming Raka memberi kata sambutan dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah di Hotel Sheraton Gandaria City Jakarta, Senin (11/11/2024). JIBI - Sholahuddin Alayyubi
Wapres Gibran Rakabuming Raka memberi kata sambutan dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah di Hotel Sheraton Gandaria City Jakarta, Senin (11/11/2024). JIBI - Sholahuddin Alayyubi

JAKARTA--Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka menitipkan Program Makan Bergizi Gratis ke seluruh peserta Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah.

Menurut Gibran, Program Makan Bergizi Gratis tersebut sudah dilakukan ujicoba ke beberapa sekolah dan hasilnya semakin bagus, meskipun masih ada beberapa masukan dari masyarakat dan sekolah.

Kendati demikian, pihaknya akan terus melakukan perbaikan di Program Makan Bergizi Gratis gratis agar bisa berjalan baik dan tepat sasaran.

"Bapak-Ibu, saya titip program makan siang gratis. Ini sudah kami ujicoba di beberapa sekolah, ya mungkin ada satu-dua masukan ya," tuturnya di sela-sela acara Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah di Hotel Sheraton Gandaria City Jakarta, Senin (11/11).

Dia berharap seluruh seluruh peserta Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Dasar dan Menengah tersebut bisa turut serta mengawal program Presiden Prabowo Subianto itu, sehingga bisa berjalan baik.

"Jadi sekali lagi Bapak-Ibu, mohon program ini dikawal dengan baik dan anak-anak kita dikawal dengan baik," katanya.

Selain itu, Gibran juga berharap rakor yang digelar oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah bisa menghasilkan kebijakan terbaik untuk para siswa di Indonesia.

"Semoga nanti di akhir rakor ini, kita bisa menghasilkan kebijakan yang baik untuk anak-anak kita," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

Gibran Rakabuming Raka Program Makan Bergizi Gratis Program Makan Siang Prabowo
Editor : Feni Freycinetia Fitriani

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini Lainnya

    back to top To top