Bisnis.com, JAKARTA - Sedang viral di media sosial sebuah konten yang menyebut jika BCA telah membuka layanan pinjol tanpa BI Checking. Dalam konten tersebut, dikatakan BCA kerjasama dengan Presiden Prabowo.
Bukan hanya itu, konten itu mengatakan bahwa Pinjol BCA ini bisa dilakukan secara mudah dengan bunga ringan dan tanpa agunan.
"Sekarang BCA sudah resmi dibuka bersam Bapak Presiden Prabowo untuk melakukan pinjaman online, pinjaman aman dan amanah, bunga ringan, tanpa agunan, meskipun BI jelek," tulis konten tersebut.
Di media sosial TikTok, konten ini telah mendapatkan banyak sekali like dan ditonton jutaan kali oleh netizen.
Namun, benarkah demikian?
Dari penelurusan Bisnis, situs resmi BCA tidak membenarkan informasi tersebut. Mereka tidak membuka pinjol dan bekerjasama dengan Presiden Prabowo.
BCA juga tidak memberikan informasi tentang pemberian pinjol meskipun BI checking nasabah jelek.
Baca Juga
Dilansir dari laman bca.co.id, BCA sebenarnya telah memiliki produk pinjaman tanpa agunan hingga Rp 100 juta dengan nama BCA Personal Loan.
Ini merupakan pinjaman tanpa agunan yang bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan nasabah dengan tipe angsuran per bulan.
BCA Personal Loan bisa dimanfaatkan nasabah untuk Kredit Sepeda Motor, Kredit Kendaraan Bermotor, Kredit Kepemilikan Rumah dan sebagainya.
Untuk keperluan pengajuan permohonan pinjaman, masyarakat atau calon debitur harus mengisi dan menandatangani formulir aplikasi BCA Personal Loan.
Dengan kata lain, BCA tetap akan mempertimbangkan pengajuan kredit yang diberikan oleh nasabahnya tersebut alias tidak serta merta seperti yang disampaikan dalam video viral itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
viral cek fakta BCA BBCA bank bca Prabowo Subianto pinjol perbankan