Bisnis.com, JAKARTA -- Presiden ke-8 RI Prabowo Subianto dikabarkan akan mengumumkan struktur kabinetnya pada hari ini. Hal itu berbeda dengan periode pertama Presiden ke 7 Jokowi yang memilih mengumumkan kabinet 7 hari pasca pelantikan.
Adapun Wakil Ketua DPR RI Fraksi Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan bahwa pengumuman susunan kabinet Prabowo-Gibran akan dilakukan di Istana Kepresidenan pada malam ini, Minggu (20/10/2024).
"Jamnya belum tahu, tapi akan diumumkan oleh Presiden terpilih [Prabowo Subianto] di Istana," ungkap Dasco di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (20/10/2024).
Presiden Prabowo menerima kedatangan sembilan pimpinan negara dan kepala pemerintahan yang hadir dalam pelantikan presiden dan wakil presiden 2024-2029, di Istana Kepresidenan.
Prabowo menerima sembilan utusan negara sahabat itu usai merampungkan proses pelantikan di MPR RI dan mengantar Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) kembali ke Solo, Jawa Tengah.
Kepala Kantor Komunikasi Presiden Hasan Nasbi mengatakan penerimaan sembilan tamu negara itu merupakan suatu bentuk penghormatan dari Prabowo atas kedatangan mereka di pelantikannya.
Baca Juga
"Ini juga bagian dari upaya mempererat persahabatan antara Indonesia dan negara-negara sahabat sekaligus juga nanti untuk memperkuat potensi-potensi kerja sama antara Indonesia dengan negara-negara sahabat tersebut," ujarnya pada konferensi pers di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).
Jokowi 7 Hari Pasca Pelantikan
Sementara itu, Presiden Jokowi pada periode pertamanya melantik para menterinya seminggu pasca pelantikan. Jokowi melantik para menterinya pada Senin (27/10/2024) ini pukul 11.30 WIB. Seluruh menteri pria yang dilantik, akan mengenakan batik lengan panjang, dan berpeci, bukan pakaian sipil lengkap (jas berdasi). Sedang delapan menteri perempuan mengenakan busana nasional.
Bersamaan pelantikan menteri ini, Presiden Jokowi dijadwalkan juga akan melantik Wakil Menteri Luar Negeri, dan Wakil Menteri Keuangan periode 2014 – 2019. Setelah itu, pada pukul 14.00 WIB, di kantor Presiden, lingkungan Istana Negara, Presiden Jokowi akan memimpin langsung sidang kabinet yang pertama kali dalam pemerintahannya.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Presiden Jokowi mengumuman 34 nama menteri Kabinet Kerja pada Minggu (26/10) pukul 17.16 WIB di halaman belakang Istana Merdeka. “Alhamdulillah-hirabil-alamin, pada sore ini, kabinet baru sudah terbentuk, dan kita beri nama Kabinet Kerja,” kata Presiden Jokowi mengawali pengumumannya.
Menurut Presiden Jokowi, pengumuman tersebut lebih cepat delapan hari dari yang diamanatkan UU tentang kementerian negara, yakni 14 hari. Berbeda dari pengumuman kabinet yang dilakukan pendahulunya, Presiden Jokowi memberikan pengantar dan latar belakang figur menteri yang dipilihnya kepada rakyat.
Dari 34 menteri, delapan di antaranya adalah perempuan. Mereka adalah Menteri Badan Usaha Milik Negara Rini Soemarno, Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya, Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, Menteri Kesehatan Nila F Moeloek, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise, Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi, dan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti.
Berikut ini 34 menteri Jokowi 2014:
1. Menteri Koordinator Kemaritiman: Indroyono Soesilo
2. Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan: Tedjo Edy Purdjianto
3. Menteri Koordinator Perekonomian: Sofyan Djalil
4. Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan: Puan Maharani
5. Menteri Sekretaris Negara: R. Pratikno
6. Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas: Andrinof Chaniago
7. Menteri Perhubungan: Ignatius Jonan
8. Menteri Kelautan dan Perikanan: Susi Pudjiastuti
9. Menteri Pariwisata: Arief Yahya
10. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral: Sudirman Said
11. Menteri Dalam Negeri: Tjahjo Kumolo
12. Menteri Luar Negeri: Retno Lestari Priansari Marsudi
13. Menteri Pertahanan: Ryamizard Ryacudu
14. Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia: Yasonna H. Laoly
15. Menteri Komunikasi dan Informasi: Rudiantara
16. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi: Yuddy Chrisnandi
17. Menteri Keuangan: Bambang Soemantri Brodjonegoro
18. Menteri BUMN: Rini Mariani Semarno
19. Menteri Koperasi dan UMKM: AAGN Puspayoga
20. Menteri Perindustrian: Saleh Husin
21. Menteri Perdagangan perdagangan: Rahmat Gobel
22. Menteri Pertanian: Amran Sulaiman
23. Menteri Ketenagakerjaan: Hanif Dhakiri
24. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat: Basuki Hadimuljono
25. Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan: Siti Nurbaya
26. Menteri Agraria dan Tata Ruang: Ferry Mursyidan Baldan
27. Menteri Agama: Lukman Hakim Saefudin
28. Menteri Kesehatan: Nila F. Moeloek
29. Menteri Sosial: Khofifah Indar Parawansa
30. Menteri Pendayagunaan Perempuan dan Perlindungan Anak: Yohana Yambise
31. Menteri Kebudayaan dan Pendidikan Dasar Menengah: Anis Baswedan
32. Menteri Riset dan Teknologi: Muhammad Nasir
33. Menteri Pemuda dan Olah Raga: Imam Nahrawi
34. Menteri Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi: Marwan Ja’far.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
Prabowo Subianto Kabinet Prabowo-Gibran Presiden Prabowo Subianto Jokowi kabinet Jokowi-JK