Bisnis.com, JAKARTA - Gibran Rakabuming Raka biasanya aktif di media sosial, sejak munculnya akun Fufufafa wapres terpilih itu tidak pernah muncul lagi di dunia maya.
Setelah Kaesang dengan jet pribadinya, kini giliran Gibran Rakabuming Raka yang jadi pembahasan di Twitter.
Putra sulung Jokowi tersebut diduga menjadi pemilik akun Fufufafa yang mencuit berbagai hal kasar. Sejumlah netizen bahkan beramai-ramai membagikan tangkapan layar komentar akun Fufufafa tersebut.
Beberapa netizen mengunggah ulang bagaimana akun Fufufafa ini melontarkan berbagai kalimat kasar kepada beberapa tokoh RI, termasuk Prabowo Subianto.
Netizen yang cermat juga membagikan screen shoot di mana akun twitter Chilli Pari juga pernah menyinggung soal akun Fufufafa ini. Padahal, Chilli Pari merupakan usaha katering milik Gibran.
Sama seperti Kaesang sebelumnya, kini netizen juga mempertanyakan keberadaan Gibran. Belum lama ini, Gibran memang terlihat main mini soccer dengan adiknya, Kaesang Pangarep.
Baca Juga
Akan tetapi soal konfirmasi dan klarifikasi, keduanya masih bungkam.
Bahkan, Gibran yang belakangan cukup aktif di Instagram mendadak hilang. Kali terakhir Wapres terpilih RI itu mengunggah konten di IG yakni pada 15 Agustus 2024 lalu.
Sementara di Twitter, unggahan terakhir Gibran tercatat pada Juli 2024.
Poster "dicari orang hilang" bergambar Kaesang
Sebelumnya Gibran, keberadaan Kaesang juga dicari-cari oleh netizen. Poster "dicari orang hilang" bergambar Kaesang Pangarep bahkan bertebaran di media sosial.
Pegiat media sosial Jhon Sitorus turut membagikan poster tersebut di aku pribadinya.
Dalam unggahannya, Jhon menyebutkan nama Kaesang dengan jelas. Ia bahkan menjelaskan ciri-ciri Kaesang Pangarep.
"Dicari ORANG HILANG Nama : Kaesang Pangarep, Ciri2 : Berat ± 80 Kg, umur 29, tinggi 175 cm. Terakhir kali terlihat bersama Istrinya Erina Gudono naik Jet Pribadi, makan Roti Rp 400 rb, nginap di hotel bintang 5 AS sekitaran tanggal 20 Agustus Bagi yang menemukan sosok ini, harap hubungi warga +62," tulis Jhon Sitorus.
Kaesang akhirnya muncul setelah selesai Rabu 4 September 2024 setelah mengikuti rapat partai. Namun, dia langsung keluar dari Kantor DPP PSI sembari menyapa para awak media yang telah menunggunya.
Rapat PSI itu digelar secara tertutup sejak Rabu sore.
"Halo semua, selamat malam," kata Kaesang sambil berjalan menuju mobilnya yang terparkir di depan Kantor DPP PSI.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
viral Prabowo Gibran Gibran Rakabuming Raka Jokowi