Bisnis.com, JAKARTA - Berikut adalah cara beli e-Meterai di Privy, salah satu solusi yang bisa dipakai jika di Peruri gagal.
Pendftaran CPNS 2024 ditutup dua hari lagi. Akan tetapi, banyak calon pendaftar yang mengeluhkan e-Meterai. Menurut mereka, e-Meterai gagal saat pembubuhan.
E-Meterai untuk CPNS 2024 sendiri sebenarnya bisa dibeli di beberapa link berikut ini:
1. Peruri https://meterai-elektronik.com/
2. PT Peruri Digital Security dengan mengakses https://e-meterai.co.id/
3. PT Finnet Indonesia dengan mengakses https://finnet.e-meterai.co.id/
Baca Juga
4. PT Mitra Pajakku dengan mengakses https://e-meterai.pajakku.com/
5. PT Mitracomm Ekasarana dengan mengakses https://mitracomm.e-meterai.co.id/
6. Koperasi Pegawai Swadharma dengan mengakses https://swadharma.e-meterai.co.id/
Akan tetapi, beberapa distributor juga menyediakan e-Meterai yang bisa digunakan untuk mendaftar CPNS. Salah satunya adalah Privy.id.
Menurut salah satu netizen, pembelian dan penggunaan e-Meterai di Privy.id lebih mudah dan antigagal daripada e-Meterai Peruri.
Berikut cara beli e-Meterai di Privy.id:
1. Download aplikasi Privy.id di ponsel Anda.
2. Klik menu Daftar
3. Pilih e-Meterai kemudian klik Beli seharga 11,900/pcs
4. Upload document, silahkan ditandatangani via Paint atau Draw.
5. Add e-materai
6. Posisikan e-materai dengan benar.
8. Download dokumennya
9. Cek validasi http://verification.peruri.co.id
Itulah cara beli e-Meterai di Privy.id yang dianggap lebih mudah daripada Peruri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :
viral E-Meterai Cara menggunakan e-Meterai untuk daftar CPNS dan PPPK 2023 Cara daftar CPNS 2024